Minggu, 01 April 2012

Optimasi SEO Pada Template Blog

Optimasi SEO Pada Template Blog – sudah lama saya tidak menulis di blog yang membahas tentang SEO ini, apalagi kalau bukan SEO Tutor Plus. Disaat sibuk mengerjakan Tugas Akhir (TA), saya sempatkan juga untuk menurunkan satu artikel SEO lagi dengan judul Optimasi SEO Pada Template Blog. Sesuai dengan judul diatas saya akan share langkah demi langkah mengenai cara mengedit template agar lebih ramah terhadap SEO. Ini lah langkah-langkah yang saya maksud :
1.      Page Title
Format default page title bawaan blogger kan seperti ini – JUDUL BLOG : JUDUL POSTING. Agar blog lebih disukai google, kita harus merubah formatnya menjadi : JUDUL POSTING | JUDUL BLOG. Caranya cari kode berikut di EDIT HTML (cara mudahnya tekan CTRL + F di Mozilla, lalu copy paste kode berikut)
<title><data:blog.pageTitle/></title>
Kalau sudah ketemu, hapus kode tersebut dan ganti dengan kode berikut
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<title><data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageTitle/></title>
</b:if>
  Atau jika sobat mau, bisa tambahkan beberapa kata kunci (keyword) :
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<title><data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageTitle/> | Kata kunci sobat | Kata kunci sobat </title>
</b:if>
 Ganti ‘Kata kunci sobat’ dengan keyword andalan sobat lalu SAVE Template.
2.      Meta Keyword dan Deskripsi
Google dan mesin pencari lainnya sangat menyukai blog yang jelas isi konten-Nya. Untuk itu sobat perlu menambahkan suatu tag yang dinamakan metatag. Caranya adalah dengan menambahkan kode berikut sebelum kode <b:skin><![CDATA[/*
<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>
<meta name="description" content="Deskripsi Blog anda" />
<meta name="keywords" content="Kata kunci , kata kunci, kata kunci, kata kunci , kata kunci" />
</b:if>
 Lalu SAVE Template.

3.      Memasang Breadcrumbs
Breadcrumbs mempermudah mesin pencari menemukan artikel blog sobat seperti halnya saat kita mencari sebuah alamat. Jika alamatnya benar (bukan alamat palsunya ayu ting ting, hehehe), kita akan mudah menemukannya. Untuk itu, silahkan memasang Breadcrumbs. Caranya gampang, pada kotak pencarian Google ketikkan keyword berikut “Cara memasang Breadcrumbs pada blog”. Sudah banyak kok dibahas pada blog-blog tetangga,

4.      Memasang Related Post
Related Post atau artikel terkait mempermudah visitor menemukan artikel yang sejenis. Hal ini bisa menahan mereka untuk berlama-lama diblog sobat, dan itu sangat disukai Google yang saat ini menggunakan algoritma google panda. Salah satu yang menjadi kriteria penilaian google panda tersebut untuk menentukan suatu blog itu bermanfaat atau tidak adalah dengan melihat lamanya visitor membuka suatu halaman blog. Mengenai Google panda ini akan saya bahas tuntas pada artikel selanjutnya. Hal yang paling penting saat ini adalah sobat harus memasang related post atau artikel terkait diblog sobat. Caranya gampang, pada kotak pencarian Google ketikkan keyword berikut “Cara memasang Related Post atau Artikel Terkait pada blog”. Sudah banyak kok dibahas pada blog-blog tetangga,

5.      Memasang Readmore
Readmore berguna untuk memenggal postingan blog sobat yang terlalu panjang. Hal ini berguna untuk merapikan postingan dan mempercepat loading blog. Loading blog yang cepat sangat disukai oleh visitor umumnya dan mesin pencari khususnya. Jadi, silahkan memasang readmore di blog sobat. Caranya gampang, pada kotak pencarian Google ketikkan keyword berikut “Cara memasang Auto Readmore pada blog”. Sudah banyak kok dibahas pada blog-blog tetangga,

6.      Matikan setting archive
Hal ini berguna untuk menghindari duplicate content. Contoh sederhananya seperti ini, saat sobat membuat sebuah blog di blogspot lalu membuat 3 postingan. 1 hari satu postingan. Maka di homepage blog sobat akan terdapat 3 postingan dan sebuah archive seperti ini http://BLOGSOBAT.blogspot.com/2012_03_01_archive.html. pada halaman archive tersebut akan memunculkan 3 postingan yang sama dengan yang dimunculkan di homepage. Ini berarti 2 buah link yang menuju 2 halaman berbeda tapi memiliki isi konten yang sama. Hal ini akan dianggap duplicate content oleh google dan google tidak suka itu. Untuk itu sobat mesti menonaktifkan archive tersebut dengan cara meletakkan kode berikut dibawah kode <head> :

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;archive&quot;'><meta content='noindex' name='robots'/></b:if>

7.      Tambahkan ‘rel=canonical’
Tujuan menambahkan ‘rel=canonical’ ini adalah untuk menghindari konten ganda. Karena google tidak akan memberi toleransi pada blog yang memiliki duplicate content. Untuk yang suka copas, siap-siap aja di razia oleh google cepat atau lambat, hehehe
Cara menambahnya, letakkan kode berikut setelah kode <head> :

<link expr:href='data:blog.url' rel='canonical' />
Lalu SAVE Template

8.      Tag Heading
Google sangat menyukai sebuah tulisan yang judulnya berada di tag H1. Kebanyakan template bawaan menggunakan tag H3 atau H2 untuk judul artikelnya. Untuk itu sobat perlu merubahnya menjadi H1. Caranya di EDIT HTML cari kode berikut
<b:if cond='data:post.title'>
<h3 class='post-title entry-title'>
<b:if cond='data:post.link'>
<a expr:href='data:post.link'><data:post.title/></a>
<b:else/>
<b:if cond='data:post.url'>
<a expr:href='data:post.url'><data:post.title/></a>
<b:else/>
<data:post.title/>
</b:if>
</b:if>
</h3>
</b:if>  
Kode yang bercetak tebal warna orange dirubah dari h3 menjadi h1 (pada beberapa template mungkin menggunakan h2. Jadi, sesuaikan saja). Setelah itu tambahkan kode berikut sebelum kode ]]></b:skin>
h1.post-title, .post h1 #Blog1 h1, #Blog2 h1 { font-size:1.5em; }

Itulah langkah demi langkah mengedit template agar lebih ramah terhadap SEO yang saya himpun dalam artikel dengan judul Optimasi SEO Pada Template Blog. Mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk sobat semuanya. Jika ada pertanyaan, langsung saja gunakan kotak komentar dibawah postingan ini. Sekian.
SALAM SEO INDONESIA

1 komentar: